Faktor
Yang Mempengaruhi Perkembangan Anak
1) Faktor
Internal
· Kondisi
fisik
Faktor fisik merupakan
faktor biologis individu yang merujuk pada faktor genetik yang diturunkan oleh
kedua orangtuanya. Pada masa pembentukan sel-sel tubuh, banyak faktor yang
dapat memengaruhi kondisi janin, disamping keunikan yang telah ada pada kedua
orang tuanya.
· Kondisi
Psikis
Kondisi fisik dan
psikis individu sangat berkaitan. Ranah perkembangan individu menyangkut aspek
fisik, intelektual, yaitu kognitif dan bahasa, emosi dan sosial moral. Kondisi
fisik yang tidak sempurna atau cacat juga berkaitan dengan persepsi individu
terhadap kemampuan dirinya. Begitupun ketidakmampuan intelektual, dapat
disebabkan karen kerusakan sistem syaraf, kerusakan otak atau mengalami
retardasi mental.
2) Faktor
Internal
· Lingkungan
Fisik
Lingkungan
ini mencakup kondisi keamanaan, cuaca, keadaan geografis, kebersihan
lingkungan, serta keadaan rumah, yang meliputi ventilasi, cahaya dan kepadatan
hunian. Semua kondisi ini sangat memengaruhi bagaimana individu dapat
menjalankan proses kehidupannya.
· Lingkungan
Nonfisik
Faktor nonfisik
meliputi berbagai macam komponen, yaitu keluarga, pendidikan dan masyarakat.
Beberapa faktor yang berkenaan dengan fsktor nonfisik, seperti stimulasi
motivasi dalam mempelajari sesuatu, pola asuh, serta kasih sayang dari orang
tua.
Perkembangan masa hidup anak
Pada postingan sebelumnya kita telah membahas mengenai tahap-tahap dan ciri perkembangan anak, sekarang kita akan membahas mengenai perkembangan masa hidup anak, semoga bermanfaat 😊
Perkembangan anak dari segi psikologi
- Masa bayi: 0-2 tahun
- Masa anak; masa balita, prasekolah
- Masa anak sekolah
- Masa praremaja
- Masa remaja
- Masa dewasa: Dewasa muda; Dewasa madya; Dewasa lanjut
Tidak ada komentar:
Posting Komentar